Sebagai bentuk kepedulian PT SPR Langgak, bersama SKK Migas dan KKKS Wilayah Sumbagut memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak gempa bumi di Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat Provinsi Sumatra Barat. Bantuan diserahkan langsung kepada masing-masing Bupati Kabupaten Pasaman dan Kabupaten Pasaman Barat.
Bantuan tersebut disalurkan bersama SKK Migas Perwakilan Sumbagut dan KKKS Wilayah Sumbagut pada hari Rabu-Kamis, (9-10/3/2022) di Kantor Bupati Pasaman Barat dan Kantor Camat Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman.
Hadir dalam penyerahan bantuan tersebut Yanin Kholison, Kepala Departemen Humas SKK Migas Sumbagut, dari PT SPR Langgak diwakili oleh Rafiq Adriansyah dan Arbain serta Perwakilan KKKS Premier Oil-A Harbour Energy Company dan EMP Bentu Ltd.
Bantuan yang diberikan berasal dari beberapa KKKS yang berada di Provinsi Riau, Kepulauan Riau dan Sumatra Barat. Adapun jenis bantuan yang diberikan berupa sembako, kebutuhan bayi dan balita, tenda pleton, kasur matras, selimut, air mineral dan sebagainya.
Bantuan yang diberikan kepada masyarakat terdampak bencana gempa di Kabupaten Pasaman dilakukan pada 9 Maret 2022 yang diterima oleh Bupati Pasaman Benny Utama, didampingi Asisten Pemkab Pasaman dan Camat Tigo Nagari di Posko Gempa Pasaman Barat di Kantor Camat Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman.
Selanjutnya pada tanggal 10 Maret 2022 dilakukan penyerahan bantuan di Kantor Bupati Pasaman Barat yang diterima langsung oleh Bupati Pasaman Barat Hamsuardi dan didampingi oleh Wakil Bupati dan Sekretaris Daerah Kabupaten Pasaman Barat.
Bupati Pasaman Barat Hamsuardi memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan SKK Migas dan KKKS Wilayah Sumbagut. “Bantuan sangat berarti bagi masyarakat kami. Bantuan ini nantinya akan disalurkan kepada masyarakat terdampak bencana gempa bumi di Pasaman Barat. Kami juga mengharapkan agar SKK Migas dan KKKS Wilayah Sumbagut selanjutnya ikut membantu pemulihan bencana melalui penyediaan rumah sementara bagi masyarakat terdampak gempa” ujar Hamsuardi.
Kepala Departemen Humas SKK Migas Sumbagut Yanin Kholison pada saat penyerahaan bantuan menyampaikan bahawa bantuan yang diberikan merupakan kolaborasi dari SKK Migas dan KKKS Wilayah Sumbagut. “Bantuan yang diberikan ini merupakan sumbangsih bersama SKK Migas, KKKS Medco EP Natuna, Premier Oil-A Harbour Energy Company, SPR Langgak, EMP Bentu Ltd, Star Energy (Kakap), Imbang Tata Alam, Rizki Bukit Barisan Energy, Pertamina Hulu Rokan Zona 1, Pertamina Hulu Rokan WK Rokan, Texcal Mahato, BOB PT BSP – Pertamina Hulu dan Mubadala Petroleum. Sebelumnya SKK Migas – KKKS juga telah diberikan bantuan tanggap darurat tahap 1 yang telah diserahkan pada 28 Februari 2022”.
Rafiq Adriansyah yang didampingi Arbain disela-sela acara penyerahan manyampaikan bahwa bantuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian SKK Migas dan KKKS Wilayah Sumbagut kepada masyarakat yang terdampak gempa. “Kami mewakili pimpinan PT SPR Langgak bersama SKK Migas dan KKKS Wilayah Sumbagut turut prihatin atas musibah gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Pasaman dan Pasamaan Barat. Mudah-mudahan melalui bantuan yang diberikan ini dapat mengurangi beban masyarakat yang terdampak gempa. Kita do’akan semoga kondisi masyarakat baik di Pasaman dan Pasaman Barat dapat segera bangkit”.